Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Urip Sumoharjo bekerja sama dengan Asosiasi Persatuan Indonesia (APRISINDO) Sidoarjo mengadakan program bekerja sambil kuliah. Dimana nanti akan mendapatkan pelatihan, pekerjaan pada pabrik sepatu dan juga sekaligus berkuliah di STIE Urip Sumoharjo Surabaya.
Kualifikasi yang kami butuhkan sebagai berikut :
- Minimal tamatan SMA/SMK atau Sederajat.
- Wanita Max 30 Tahun.
- Bersedia ditempatkan di Surabaya.
- Bersedia Mengikuti pelatihan selama 20 hari di Sidoarjo.
- Bersedia Untuk berkuliah di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Urip Sumoharjo Surabaya di Program Studi S1 Manajemen/Akuntansi selama 4 tahun.
- Bersedia Menanggung Transportasi Rumah – Lokasi Pelatihan PP sedangkan Akomodasi dan Penginapan selama pelatihan ditanggun APRISINDO Sidoarjo.
- Bersedia setelah Bekerja uang gaji dipotong SPP Perkuliah di Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Urip Sumoharjo Surabaya.
- Fotocopy STTB/KTP/KSK 2 lembar, pasfoto berwarna 4 x 6 sebanyak 4 lembar dan CV lalu dimasukan dalam 1 amplop tijukan ke KETUA STIE Urip Sumoharjo Surabaya.
- Ditujukan untuk yang belum berkuliah di STIEUS, yang sedang berkuliah di STIEUS silahkan rekomendasikan ke saudara, teman dan kerabat yang lainnya.
Kirim Applikasi ke :
Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Urip Sumoharjo Surabaya
Jl. Urip Sumoharjo 5- 9 Surabaya
Telp (031) 5343092 Atau WA 0822-4444-3892
Subjek “Program Bekerja & Berkuliah” Ditujukan ke Ketua STIEUS